Wisata ke Air Terjun Kedung Pedut Yang Cantik di Kulon Progo

Kulon Progo dikenal sebagai surganya wisata alam di Jogja. Salah satu destinasi wisata alam yang menarik untuk dikunjungi adalah Wisata Air Terjun Kedung Pedut. Lokasinya berada di dusun Kembang, Desa Jatimulyo, Kecamatan Girimulyo, Kulon Progo. 


Kedung Pedut merupakan obyek wisata baru yang dibuka sejak 15 Februari 2015. Dalam bahasa Jawa, kata kedung memiliki arti kolam atau genangan air yang cukup dalam. Kedung Pedut menyajikan perpaduan kolam alami dan air berwarna biru kehijauan yang menawan. 


Untuk menikmati keindahan Air Terjun Kedung Pedut, dari tempat parkir pengunjung harus berjalan kaki menyusuri jalan setapak menuruni lembah. Pengunjung akan disuguhi suasana alam yang asri dan adem khas pegunungan. Setelah itu, pengunjung harus melewati jembatan bambu untuk sampai di depan Air Terjun Kedung Pedut.


Sampai di lokasi air terjun, pengunjung akan disuguhi panorama alam yang memukau. Perpaduan air terjun dua warna putih jernih dan hijau tosca menciptakan warna sangat cantik. Warna putih jernih berasal dari kejernihan air yang mengalir dan warna hijau tosca berasal dari pengaruh batuan yang ada di dasar sungai. Keunikan lainnya adalah adanya kolam alami atau kedung, pengunjung dapat berenang menikmati segarnya air di kolam alami. 

Rute Menuju Wisata Air Terjun Kedung Pedut 
Untuk menuju obyek wisata Air Terjun Kedung Pedut, dari Jogja langsung menuju Jalan Godean lurus kebarat sampai perempatan Demak Ijo. Dari situ masih lurus melewati Pasar Godean hingga perbatasan Kulon Progo melewati jembatan besar ke perempatan Nanggulan lalu Pasar Kenteng hingga tanjakan menuju Perbukitan Menoreh. Sampai di pertigaan lalu belok kanan ke arah Goa Kiskendo. Setelah melewati Goa Kiskendo, ada pertigaan belok kiri bertemu pertigaan Grojogan Muda lalu belok kiri. Kemudian akan ketemu petunjuk jalan Air Terjun Kembang Soka, masih lurus terus bertemu pertigaan belok kiri. Dari situ sudah banyak petunjuk arah menuju Air Terjun Kedung Pedut. Jika masih bingung dapat bertanya kepada warga sekitar.  

Harga Tiket Wisata Air Terjun Kedung Pedut
Untuk masuk ke obyek wisata Air Terjun Kedung Pedut, pengunjung cukup membayar retribusi sebesar Rp. 3.000,-/orang ditambah biaya parkir Rp. 2.000,-/motor dan Rp. 5.000,-/mobil. Fasilitas disini cukup lengkap antara lain gardu pandang, flying fox, area parkir, warung makan, musholla dan toilet.

Artikel Raja Plesir Lainnya :

0 komentar:

Posting Komentar

Scroll to top